Soto Seger Khas Klaten Bu Yus di Purbalingga, Lidah Pasti Bergoyang dan Kenyang

Soto Seger Khas Klaten Bu Yus mungkin bisa menjadi satu pilihan Anda menikmati ragam kuliner khas Indonesia di Purbalingga.
Soto Seger Khas Klaten Bu Yus mungkin bisa menjadi satu pilihan Anda menikmati ragam kuliner khas Indonesia di Purbalingga.

TABLOIDELEMEN.com – Soto Seger Khas Klaten Bu Yus mungkin bisa menjadi satu pilihan Anda menikmati ragam kuliner khas Indonesia di Purbalingga.

Warung Soto Seger milik Bu Yus atau Yustiningsih sangat mudah ditemukan, kalau dari selatan arah Purbalingga menuju utara arah Bobotsari atau pemalang, letaknya berada pinggir jalan sebelah timur, persis sebelum SPBU Pertamina 44.533.17 Bojongsari.

Satu porsi soto segarnya hanya Rp7.000, isinya komplet. Ia menyajikan nasi putih pulen, suwiran daging ayam yang gurih, tauge renyah, soun lembut, irisan kobis, taburan seledri wangi, dan bawang merah goreng kriuk.

Pelanggan bisa memeras irisan jeruk nipis dan menambahkan sambal pedas sesuai selera.

Oleh karena itu, tentunya Anda akan mendapatkan sensasi asam pedas segar yang menyengat, membuat mata melek seketika.

Bacaan Lainnya

Yustiningsih memulai penyajian untuk para menggoyang lidah pelanggannya tepat pukul 06.00 WIB, pas untuk sarapan hangat yang mengenyangkan. Ia menutup warungnya pukul 17.30 WIB, setelah seharian penuh memuaskan selera pelanggan.

“Saya sengaja memilih soto Klaten. Kebanyakan soto sini, ya, soto Sokaraja atau soto khas Purbalingga saja,” tuturnya sambil tersenyum ramah.

Lidah Pasti Bergoyang dan Kenyang

Istri Muhammad Taufik ini menuturkan mengapa ia membawa cita rasa dari Klaten bagian Jawa Tengah bagian selatan.

Ia punya alasan personal yang kuat. Ia pernah tinggal lama di Klaten menemani anaknya. Di sana, ia jatuh cinta pada soto kuah bening itu.

“Mencobanya, ternyata pas di lidah orang Purbalingga,” katanya mantap.

Menurutnya, orang Purbalingga terbiasa menikmati soto purbalingga yang dominan rasa manis yang kuat dan kental serta menambahkan ketupat.

Sedangkan, Soto Seger Khas Klaten milik Yustiningsih berbeda total. Ia menyuguhkan kuah bening yang sangat segar, ringan, dan membuat tenggorokan lega.

Teryata, rahasia kesegarannya terletak pada kuah dengan resep rahasia tangan Yustiningsih

Dengan keberadaan Soto Seger Klaten di Purbalingga ini, Yustiningsih membuktikan, keberanian membawa rasa baru membuahkan hasil.

Ia sukses menghadirkan kesegaran otentik Klaten ke tengah-tengah kuliner Purbalingga, membuat soto seger Klaten menjadi pilihan baru yang sangat menggoda.

 

 

 

Pos terkait