PCNU Purbalingga Perkuat Amaliah NU Melalui Mujahadah dan Rajaban

Pengurus beserta badan otonom memadati Aula Sekretariat PCNU Purbalingga pada Selasa 13 Januari 2026 malam untuk memanjatkan doa bersama.
Pengurus beserta badan otonom memadati Aula Sekretariat PCNU Purbalingga pada Selasa 13 Januari 2026 malam untuk memanjatkan doa bersama.

TABLOIDELEMEN.com – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Purbalingga menggelar kegiatan Mujahadah dan Rajaban guna memperingati peristiwa Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW.

Ratusan pengurus beserta badan otonom memadati Aula Sekretariat PCNU Purbalingga pada Selasa 13 Januari 2026 malam untuk memanjatkan doa bersama.

Ketua PCNU Kabupaten Purbalingga, Ulil Archam, menjelaskan bahwa mujahadah ini merupakan agenda rutin setiap 35 hari sekali.

Namun, pelaksanaan kali ini terasa lebih istimewa karena bertepatan dengan bulan Rajab, sebuah bulan yang memiliki kedudukan mulia dalam kalender Islam sebelum memasuki Sya’ban dan Ramadan.

Rajab merupakan salah satu bulan yang Allah muliakan. Untuk itu pihaknya memperingatinya dengan memperbanyak doa, memohon agar Allah mengabulkan segala hajat baik.

Bacaan Lainnya

“Baik itu hajat pribadi jamaah maupun tujuan besar organisasi NU,” ungkap pria yang akrab dengan sapaan Gus Ulil tersebut.

Peristiwa Isra Mikraj mengandung nilai sejarah mendalam bagi umat Islam karena saat itulah Rasulullah menerima perintah salat lima waktu secara langsung.

Gus Ulil menegaskan bahwa tradisi rajaban merupakan bagian dari amaliah warga Nahdliyin yang wajib lestari.

Menurutnya, kegiatan spiritual seperti ini mampu memompa semangat warga dalam beragama, bermasyarakat, dan menjalankan roda organisasi.

Ia juga menekankan betapa pentingnya peran NU dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat di Purbalingga.

Oleh karena itu, ia berpesan agar seluruh jamaah tetap istikamah dalam menjalankan ibadah serta amaliah An-Nahdliyah.

“Kami meminta warga NU tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu-isu negatif yang menyerang organisasi. Termasuk polemik yang berkembang di tingkat Pengurus Besar.

Acara yang berlangsung khidmat tersebut turut menghadirkan Rais Syuriah PCNU Purbalingga, KH Masykur Husni.

Kehadiran jajaran pengurus tingkat cabang, Majelis Wakil Cabang (MWC), hingga lembaga-lembaga naungan NU mempertegas soliditas organisasi dalam menjaga tradisi keagamaan di Kabupaten Purbalingga.

 

 

Pos terkait