Kementerian Pertanian Pendampingan Petani Kopi, Kembangkan Kopi Binturong

Kementerian Pertanian Pendampingan Petani Kopi, Kembangkan Kopi Binturong
Kementerian Pertanian Pendampingan Petani Kopi, Kembangkan Kopi Binturong

TABLOIDELEMEN.com – Komoditas kopi saat ini masih salah satu komoditas perkebunan yang menjadi primadona dalam kancah pasar dunia.

Hal ini ada dukungan luasnya pengelolaan perkebunan kopi rakyat menjadi indikasi bahwa komoditas ini memiliki peran penting sebagai sumber pendapatan dan lapangan pekerjaan.

“Sebagai komoditas ekspor dengan kontribusi yang cukup signifikan devisa bagi negara, komoditas kopi Indonesia dengan jenis specialty yang sangat beragam mempunyai peluang yang tinggi di pasar dunia,” kata Kepala Balai Penelitian Tanaman Industri dan Penyegar, Kementerian Pertanian RI Tedy Dirhamsyah

Alumni Fakultas Pertanian Unsoed angkatan 1991 ini menambahkan, p[erlu adanya peningkatan pengetahuan mengenai pentingnya pengelolaan perkebunan kopi dengan tepat

“Sehingga dapat meningkatkan produksi dan juga memberikan nilai tambah bagi petani itu sendiri,” katanya.

Bacaan Lainnya
 Promo Laptop 2025

Narasumber dari Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN), Iing Sobari menyampaikan pentingnya penerapan Good Agriculture Production (GAP) untuk peningkatan kawasan kopi berkelanjutan dengan pengelolaan dan manajemen pertanian yang sesuai dengan standar.

Selain itu, menurutnya pendampingan hilir juga sangat diperlukan untuk meningkatkan nilai tambah dari produk kopi itu sendiri.

“Saat ini Balittri tengah mengembangkan Kopi Binturong, sebagai hasil inovasi dari Balittri. Kopi yang didapat melalui proses biokimia dengan cita rasa yang identik dengan proses fermentasi Binturong alami. Kopi Binturong ini memiliki potensi ekonomi yang cukup tinggi selain cita rasa yang dimiliki juga sangat tinggi,” katanya

 

 

Pos terkait

 Promo Laptop 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *