Anda Lelah? Yuk Hilangkan dengan Makanan Ini

makanan

Kelelahan pada seseorang terjadi karena aktivitas fisik yang berlebihan ataupun mengonsumsi kafein. Kurang nya waktu tidur, kurang berolahraga dan pola makanan yang tidak sehat.

Hal tersebut mengakibatkan tubuh menjadi sangat lelah, terutama setelah melakukan aktivitas fisik.

Faktor yang mempengaruhi kelelahan seperti sakit otot, kehilangan semangat, sulit berkonsentrasi, sakit kepala, kehilangan nafsu makan bahkan sampai kekurangan energi.

Bacaan Lainnya

Dari faktor kelelahan tadi, salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah mengonsumsi makanan untuk menambah energi.

Berikut adalah makanan yang harus anda coba saat sedang lelah:

Yogurt

Tingginya jumlah protein, karbohidrat dan probiotik dalam yogurt dapat menjadi bahan acuan untuk melawan gejala kelelahan.

Bahkan, yogurt diproses lebih cepat dalam tubuh dibandingkan dengan makanan padat lainnya. Oleh karena itu, yogurt bisa menjadi sumber energi cepat.

Probiotik dalam yogurt juga membantu meringankan gejala sindrom kelelahan kronis. Tak hanya itu, yogurt juga memainkan peranan penting dalam meningkatkan kesehatan saluran pencernaan.

Pisang

Pisang merupakan salah satu buah yang kaya akan kandungan kalium yang dibutuhkan tubuh untuk mengubah gula menjadi energi. Tak hanya itu, pisang juga mengandung beberapa nutrisi penting.

Nutrisi tersebut akan membantu anda mengalahkan kelelahan, dehidrasi dan lainnya. Kandungan gula yang alami dalam pisang sangat berperan penting untuk meningkatkan energi dengan cepat.

Baca Juga:Mengapa Indomaret dan Alfamart Berdekatan?

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *