Objek wisata penuh
Hal yang sama terjadi di sektor pariwisata. Kabid Pariwisata Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Purbalingga Gunoto Eko Saputro menyampaikan hampir seluruh objek wisata yang Purbalingga dipenuhi wisatawan.
“Kondisi ini terjadi sejak Lebaran hari kedua hingga saat ini. Pengunjung diperkirakan bisa mencapai 60.000 lebih,” ujarnya.
Pengunjung tidak saja memenuhi objek wisata yang dikelola Perumda milik Pemkab Purbalingga. Namun merata hingga ke wahana wisata yang dikelola swasta sampai ke desa wisata.
Menurutnya tidak adanya penyekatan membuat pemudik juga memilih menghabiskan liburan Lebaran di Purbalingga dengan berwisata bersama keluarga.
“Ini momentum yang bagus untuk membangkitkan lagi pariwisata di Purbalingga,” imbuhnya.

Meletakkan literasi digital menjadi urgensi, sebagai upaya transformasi untuk menghasilkan talenta digital dan menjadi rujukan informasi yang ramah anak, aman tanpa konten negatif.
Baca update artikel lainnya di Google News