Siswa SMP Negeri 2 Karangreja Terdampak Banjir Bandang Terima Peralatan Sekolah dari Ganjar Pranowo

Plt Kepala SMP Negeri 2 Karangreja, Azan Hendarto Sutanto, menyambut positif bantuan dari Ganjar Pranowo berupa seragam sekolah, tas, buku, serta alat tulis untuk siswa yang terdampak bencana, Kamis 29 Januari 2026.
Plt Kepala SMP Negeri 2 Karangreja, Azan Hendarto Sutanto, menyambut positif bantuan dari Ganjar Pranowo berupa seragam sekolah, tas, buku, serta alat tulis untuk siswa yang terdampak bencana, Kamis 29 Januari 2026.

TABLOIDELEMEN.com – Ganjar Pranowo memberikanbantuan berupa seragam sekolah, tas, buku, serta alat tulis mengalir kepada ratusan pelajar yang terdampak bencana banjir bandang dan tanah longsor di lereng Gunung Slamet, Kabupaten Purbalingga, Kamis 29 Januari 2026.

Penyerahan bantuan berlangsung di beberapa titik pengungsian dan gedung sekolah guna memastikan kegiatan belajar mengajar tidak terhenti total.

“Iya, memang saya mendorong anak-anak tetap bisa sekolah. Kami fokus pada bantuan sekolah. Karena berdasarkan informasi dari para kepala desa, kebutuhan makan sudah tercukupi,” kata Ganjar saat meninjau lokasi.

Menurutnya, pemenuhan perlengkapan sekolah menjadi prioritas mendesak saat ini.

Hal tersebut merespons kondisi lapangan yang menunjukkan banyak siswa kehilangan perlengkapan belajar akibat tersapu arus banjir.

Bacaan Lainnya

“Untuk itu, kita pikirkan seragam mereka, tas, buku, dan lainnya. Ini penting agar anak-anak tetap bisa beraktivitas, sekaligus menghindari trauma,” imbuhnya.

Pulihkan Semangat Siswa

Plt Kepala SMP Negeri 2 Karangreja, Azan Hendarto Sutanto, menyambut positif langkah cepat ini.

Pihaknya mencatat sebanyak 95 siswa mengalami dampak langsung dari bencana tersebut.

Beberapa siswa bahkan harus kehilangan tempat tinggal setelah material longsor serta batang pohon besar menghancurkan permukiman mereka.

“Kondisi tersebut menyebabkan para siswa absen dari ruang kelas selama beberapa hari terakhir,” katanya.

Menurutnya, bahwa perlengkapan sekolah merupakan kebutuhan paling krusial bagi anak didik agar mental mereka segera pulih.

“Terima Kasih Bapak Ganjar Pranowo atas bantuan ini. Kami pastikan hari ini juga kami salurkan kepada siswa kami. Semoga para siswa yang terdampak mempunyai semangat yang tangguh,” tutur Azan yang juga menjabat Kepala SMP Negeri 1 Mrebet.

Pos terkait