Pada lebaran tahun ini, masyarakat di perbolehkan mudik setelah dua tahun berturut-turut dilarang karena situasi pandemi virus Corona.
Hari Libur Nasional
Pengumuman penetapan hari libur nasional yang sudah di sampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu (6/4/2022)
“Pemerintah telah menetapkan libur nasional hari raya idul fitri 1443 Hijriah pada tanggal 2 dan 3 Mei 2022” Kata Jokowi pada tayangan Youtube CNN Indonesia.
Cuti Bersama
Presiden Jokowi juga menyampaikan langsung bahwa cuti bersama 2022 ditetapkan 4 hari pada tanggal 4-6 Mei 2022
“Dan penetapan cuti bersama Idul Fitri yaitu pada 29 April, 4-6 Mei 2022” Ucap Jokowi.
Mudik
Presiden Jokowi juga mengatakan cuti bersama bisa digunakan bersilaturahmi dengan orang tua, keluarga dan sanak sudara di kampung halaman.
Namun, beliau juga menegaskan kepada seluruh masyarakat bahwa pandemi belum sepenuhnya selesai.
Selain itu, beliau juga menyampaikan bahwa agar masyarakat melengkapi Vaksin Booster dan harus mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin dengan tidak lupa memakai masker ditempat umum ataupun kerumunan.
Diperkirakan jumlah pemudik sebanyak 85 juta orang. Dari jumlah tersebut, pemudik dari Jabodetabek diperkirakan 14 Juta orang.
“Tentunya pemerintah akan bekerja keras untuk memberikan pelayanan yang maksimal agar para pemudik bisa menjalankan perjalanan dengan aman dan nyaman,” kata Presiden Jokowi.
(Siswa Magang dari SMK N 1 Bukateja)

Pelajar Pratik Kerja Industri (Prakerin) dari SMK Negeri 1 Bukateja, Klas 12 Multimedia 2
Menulis merangsang pemikiran, Nah, ketika tidak bisa memikirkan sesuatu untuk ditulis, tetaplah mencoba untuk menulis. Menulis adalah sebuah kebutuhan