Polres Purbalingga Gelar Apel Penguatan Sinergitas TNI dan Polri

Pemeriksaan kendaraan dinas Polsek Purbalingga secara langsung oleh Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan dan Dandim 0702 Letkol Infanteri Dipo Sabungan Lumban Gaol, di halaman Mapolres Purbalingga, Senin 20 Februari 2023 pagi.
Pemeriksaan kendaraan dinas Polsek Purbalingga secara langsung oleh Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan dan Dandim 0702 Letkol Infanteri Dipo Sabungan Lumban Gaol, di halaman Mapolres Purbalingga, Senin 20 Februari 2023 pagi.

Sinergitas TNI dan Polri di Purbalingga Sudah Baik

Dandim 0702 PurbaIingga, Letkol Infanteri Dipo Sabungan Lumban Gaol, dalam amanatnya menyampaikan sinergitas TNI dan Polri di Purbalingga sudah maksimal terlaksana di wilayah masing-masing.

“TNI dan Polri di Kabupaten Purbalingga sudah menunjukkan sinergitas yang baik di lapangan,” katanya

“Bhabinkamtibmas dan Babinsa selalu bersinergi hingga setiap ada kegiatan di tingkat kecamatan atau desa, keduanya terlihat bersinergi dalam pelaksanaan tugas,” imbuh Letkol Infanteri Dipo Sabungan Lumban Gaol.

BACA JUGA: Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol Jabat Dandim 0702 Purbalingga

Dandim berpesan bahwa sinergitas TNI-Polri yang sudah berjalan ini harus terus dilakukan hingga kapanpun.

Bacaan Lainnya
 Promo Laptop 2025

Sehingga sinergitas TNI dan Polri mampu mendukung suksesnya program-program pemerintah seperti Pemilu yang akan datang.

Dalam apel ini, personel TNI dan Polri yang berprestasi dan memiliki dedikasi dalam tugas menerima penghargaan.

Peltu Muchamad Yamroni dan Serka Totok Rusmianto dari Posramil Padamara menerima penghargaan karena berpartisipasi aktif dalam pengungkapan kasus pencurian sepeda motor.

Sedangkan personel Polri yang menerima penghargaan masing-masing Aiptu Anton Trisfianto, Ipda Arif Trianto dan Iptu Nyamiran.

Ketiganya merupakan personel yang teraktif dalam pengisian pelaporan Operasi kepolisian terpusat yaitu Operasi Lilin Candi 2022 melalui aplikasi SOT Presisi.

 

Pos terkait

 Promo Laptop 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *