Palang Merah Indonesia Jawa Tengah Apresiasi Inovasi Bupati Purbalingga

Palang Merah Indonesia Jawa Tengah
Palang Merah Indonesia Jawa Tengah

Palang Merah Indonesia (PMI) Jawa Tengah (Jateng) mengapresiasi inovasi Ketua PMI Purbalingga yang juga Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi.

“Bupati Purbalingga jeli dalam memilih inovasi istilah untuk membangkitkan rasa kemanusiaan pada generasi khususnya pelajar,” kata Wakil Ketua PMI Provinsi Jawa Tengah Gunawan Permadi pada acara pencanangan bulan dana PMI dan bulan pelajar peduli kemanusiaan serta musyawarah kerja Kabupaten, di Graha Adiguna kompleks Pendapa Dipokusumo Purbalingga, Jumat (22 Juli 2022)

Menurut Gunawan, hal tersebut penting untuk kaderisasi bagi PMI dan menumbuhkan rasa kemanusiaan bagi para pelajar sehingga mereka akan ikut peduli untuk ikut berperan aktif dalam pergerakan sosial kemanusian.

“Ibu Bupati yang sekaligus ketua PMI Purbalingga ini jeli dalam berinovasi. Beliau bisa menggerakkan sekaligus kaderisasi generasi muda dalam waktu yang bersamaan,,” katanya.

Ketua Panitia musyawarah kerja Kabupaten Purbalingga, Priyo Satmoko dalam laporannya menjelaskan bahwa Bulan Dana PMI dan Bulan Pelajar Peduli Kemanusiaan dari tanggal 1 Juli hingga 30 September 2022 melalui Keputusan Bupati Nomor 468.230.

Bacaan Lainnya
 Promo Laptop 2025
 Promo Laptop 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *