TABLOIDELEMEN.com – Zahir Mania Korwil Kejobong memperingati Milad Pertama dengan menyelenggarakan Kejobong Bersholawat sekaligus dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan.
Ratusan jemaah sholawat, mulai dari anak-anak hingga dewasa, turut hadir dan meramaikan acara yang penuh dengan lantunan sholawat kepada Nabi Muhammad SAW di Lapangan Desa Kedarpan, Kejobong, Selasa 25 Februari 2025.
Wakil Bupati Purbalingga Dimas Prasetyahani yang hadir mengajak seluruh masyarakat untuk menghidupkan nilai-nilai keislaman melalui kegiatan-kegiatan yang menarik dan menyentuh hati.
“Salah satu caranya adalah dengan bersholawat seperti komunitas Zahir Mania dalam acara ini,” katanya.
Wabup mengapresiasi peran serta Zahir Mania yang tidak hanya menjaga nilai-nilai keislaman.
Tetapi juga mempererat ukhuwah antar sesama dan menjadi wadah positif bagi generasi muda untuk menyalurkan kecintaan mereka kepada Nabi Muhammad SAW.
“Zahir Mania bukan hanya sekadar komunitas pencinta shalawat. Tetapi juga simbol semangat persatuan umat, dakwah melalui seni, dan ajakan kepada kebaikan,” katanya Wabup.
Wabup berharap, kegiatan seperti ini bisa terus terlaksana untuk menumbuhkan semangat spiritual dan memperkokoh ukhuwah antar umat.
“Saya berharap menjadi inspirasi bagi masyarakat dalam menjaga dan mengembangkan nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari,” katanya.
Sebagai informasi, Zahir Mania sebutan untuk jamaah Majelis Shalawat Az-Zahir.
Habib Ali Zaenal Abidin bin Segaf bin Abubakar Assegaf, menantu Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Hasyim bin Yahya mendirikan Majelis ini dan pengasuh Majelis Shalawat Az-Zahir yang berpusat di Kota Pekalongan.
Nama Az-Zahir berasal dari nama pondok pesantren milik ayah Habib Ali Zaenal Abidin, yaitu Habib Segaf bin Abubakar Assegaf.

Menulis itu tidak selalu dengan paragraf-paragraf yang panjang. Menulislah tentang perasaan kita dan tentang apa yang ada dipikiran kita. Tanpa tersadar, kita sesungguhnya telah menulis.
Baca update informasi pilihan lainnya dari kami di Google News