Urutan Pertama, Partai Ummat Daftarkan 15 Bacaleg di KPU Purbalingga

Partai Ummat menjadi partai pertama yang mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purbalingga, Rabu, 10 Mei 2023.
Partai Ummat menjadi partai pertama yang mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purbalingga, Rabu, 10 Mei 2023.

TABLOIDELEMEN.com – Partai Ummat menjadi partai pertama yang mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purbalingga, Rabu, 10 Mei 2023.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah Purbalingga, Ugut Sugiyanto mengatakan, Partai Ummat mengantar 15 Bacaleg yang akan turut berlaga dalam Pemilu 2024.

“15 Bacaleg ini  tersebar di 5 Daerah Pemilihan,” katanya.

Nano juga menyampaikan terimakasih atas pelayanan yang diberikan KPU Purbalingga dalam proses pendaftaran.

“Terimakasih KPU, kami merasa puas dengan pelayanan yang diberikan baik secara administrasi, teknis dan non teknis,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya
 Promo Laptop 2025

KPU Purbalingga menyambut hangat kedatangan Partai Ummat yang di pimpin oleh dan Sekretaris Teguh Afriyanto sekitar pukul 09.00 WIB.

Ketua Parpol dikalungkan syal batik dan diberi boneka maskot Pemilu yaitu Sulu dan Sura oleh KPU.

“Selamat datang di KPU Purbalingga,” ungkap Eko Setiawan, Ketua KPU Purbalingga.

Pos terkait

 Promo Laptop 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *