Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Purbalingga bersama tim gabungan Dinas Perhubungan, Satpol PP dan TNI melaksanakan Operasi Patuh Candi 2021 di simpang empat patung Jenderal Soedirman, Senin (20 September 2021).
“Dalam Operasi Patuh Candi 2021 ini, kami membagikan masker, leaflet kepada pengendara kendaraan yang melintas dan penempelan stiker ajakan memakai masker,” kata Kasat Lantas Polres Purbalingga AKP Rizky Widyo Pratomo
Kasat Lantas menyampaikan bahwa saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19. Oleh sebab itu, selain mengajak masyarakat untuk tertib berlalu lintas juga mengajak untuk patuh terhadap protokol kesehatan.
“Harapannya selain mewujudkan kamseltibcarlantas yang mantap juga mampu menurunkan level PPKM di wilayah Kabupaten Purbalingga,” ucapnya.
AKP Rizky menambahkan, selama Operasi Patuh Candi 2021 tidak dilakukan penindakan hukum dengan tilang. Kegiatan difokuskan kepada kegiatan simpatik bersifat preemtif dan preventif.
“Tujuannya meningkatkan kesadaran masyarakat akan tertib lalu lintas dan patuh protokol kesehatan,” katanya.

Meletakkan literasi digital menjadi urgensi, sebagai upaya transformasi untuk menghasilkan talenta digital dan menjadi rujukan informasi yang ramah anak, aman tanpa konten negatif.
Baca update informasi pilihan lainnya dari kami di Google News