TABLOIDELEMEN.com – 20 lintas komunitas atau organisasi berjejaring di Purbalingga menggelar n baksos #13 bertajuk Satu Jari atau Jejaring Saling Membantu di Griya Petualangan, Minggu 29 Januari 2023.
Aneka kegiatan terselenggara Dukuh Pekajen, Desa Karangjengkol, Kecamatan Kutasari, Kabupaten Purbalingga
Mulai dari pengobatan gratis, santunan anak yatim, pelayanan KB implant, pembagian sembako, sedekah sepatu, hingga berbagi makanan.
“Ada juga sesi dongeng dan game edukasi anak, serta khataman dan pengajian,” kata Eko Pujo Priyanto, founder Griya Petualang Indonesia.
Eko menyadari, kekuatan bersama itu akan lebih besar. Sedangkan dalam pelaksanaanya, justru lebih efektif dan efisien.
Maka seperti harapannya, di Griya Petualang, bisa menjadi rumah berbagai komunitas.
“Ada juga dari Kodim Purbalingga yang turut membantu, mulai dari menjemput masyarakat dengan kendaraan dinas Kodim Purbalingga, dokter, perawat dan anggota Kodim 0702/Purbalingga juga turut membantu sukses jalannya kegiatan,” kata dia.
Sebagai informasi, Griya Petualang dalam kesehariannya juga terdapat berbagai kegiatan.
Yakni program pendidikan berbasis pengalaman. Mulai dari Pendidikan lingkungan, dengan mengedukasi masyarakat untuk menanam pohon dengan tujuan jangka panjang untuk memunculkan kembali mata air yang hilang.
“Kami juga menyelenggarakan experiential tourism, ada educamp, jadi program pendidikan tapi kurikulumnya petualangan,” kata eko.

Menulis itu tidak selalu dengan paragraf-paragraf yang panjang. Menulislah tentang perasaan kita dan tentang apa yang ada dipikiran kita. Tanpa tersadar, kita sesungguhnya telah menulis.
Baca update artikel lainnya di Google News