TABLOIDELEMEN.com – Personel gabungan di Kabupaten Purbalingga melaksanakan Apel Gelar Pasukan dalam rangka kesiapsiagaan bencana tahun 2024 di Kabupaten Purbalingga.
Komandan Kodim (Dandim) 0702/Purbalingga, Letkol Inf. Untung Iswahyudi menjadi Inspektur Apel yang terselanggara di jalan lingkar Alun-alun Purbalingga, Jumat 22 November 2024.
Peserta Apel Gelar Pasukan ini terdiri dari TNI, Polri, Dinas Perhubungan, Satpol PP, BPBD, SAR dan sejumlah relawan tanggap bencana.
“Apel Gelar Pasukan merupakan langkah untuk mengecek kesiapan masing-masing bidang dalam mengantisipasi ancaman potensi bencana alam yang dapat terjadi di wilayah Kabupaten PurbaIingga,” kata Letkol Inf. Untung Iswahyudi.
Ia menambahkan, Apel Gelar Pasukan ini sekaligus sebagai sarana untuk meyakinkan kesiapan seluruh pihak.
Sehingga bisa bersama-sama menjaga wilayah Kabupaten Purbalingga tetap, khususnya menjelang Pilkada 2024.
Kapolres Purbalingga, AKBP Rosyid Hartanto mengatakan, pada hari ini Forkopimda menggelar apel siaga tanggap bencana yang kebetulan momen ini bertepatan dengan kegiatan Pilkada yang akan dilaksanakan.
“Apel ini merupakan bentuk kesiapsiagaan bersama. Tentunya dalam hal mempersiapkan diri manakala terjadi bencana alam dan antisipasinya,” katanya.
Kapolres menambahkan, pihaknya berharap dengan apel kesiapsiagaan ini bisa meningkatkan sinergi seluruh pihak untuk mengantisipasi terjadinya bencana.
“Terkait hal itu, kami akan terus melakukan pemantauan kondisi alam di wilayah Kabupaten Purbalingga,” katanya.

Satu di antara cara untuk mendapatkan hasil menulis yang maksimal adalah dengan melihatnya sebagai sebuah petualangan.
Hanya dengan berpetualangan, saya mengetahui dan menemukan keberagaman materi tulisan.
Baca update artikel lainnya di Google News