Ogel- Ogel, Buah Tangan Mungil Tapi Renyah dari Pemalang

Ogel- Ogel, Buah Tangan Mungil Tapi Renyah dari Pemalang
Ogel- Ogel, Buah Tangan Mungil Tapi Renyah dari Pemalang

TABLOIDELEMEN.com – Bentuk jajanan ini berbentuk mungil tapi renyah dan gurih.

Panganan ini sangat cocok untuk hidangan sebagai teman minum kopi atau teh panas.

Namanya juga sangat unik Ogel – ogel.

Nama ogel-ogel sendiri diambil dari bentuknya yang mirip ulat bergerak-gerak “ogel-ogel”.

Merangkum laman Wisata Pemalang, Ogel – ogel sendiri hadir pada tahun 2005 melalui tangan kreatif Isom, warga di Perumahan BTN Kaligelang.

Bacaan Lainnya
 Promo Laptop 2025

Camilan gurih ini bentuk seperti ulat dengan panjang kurang lebih 2-3 cm berwarna putih kecoklatan.

Terbuat dari tepung ketan, tepung tapioka, telur, gula, garam dan keju dimix menjadi adonan yang kenyal. Tentunya tanpa bahan pengawet sehingga aman dikonsumsi.

Melalui proses yang panjang kini ogel-ogel dikenal khalayak luas, tidak hanya di Pemalang melainkan di berbagai kota.

“Ogel-ogel memiliki arti sesuatu yang bergerak,” kata Isom.

Ia berharap ogel-ogel ini akan terus ada sebagai warisan kuliner Pemalang yang akan terus ada hingga masa mendatang.

Outlet Ogel-ogel berada di Perumahan BTN Kaligelang, Jalan Dr. Wahidin, Pemalang. Tersedia ogel-ogel dalam beragam kemasan.

Pembeli juga dapat menyaksikan langsung proses pengolahan ogel-ogel.

“Boleh melihat dari proses awal pengadonan bahan-bahan, proses cetak ogel-ogel, menggoreng hingga pengemasan,” katanya.

Untuk aneka kemasan terdiri dari yang kecil, sedang, dalam toples hingga dalam dus.

Outlet ini juga menyediakan beraneka oleh-oleh dari Pemalang dan sekitarnya seperti olahan nanas, kacang, dan pisang sale serta pilihan buah tangan lainnya.

Untuk harganya, kemasan kecil Rp 8.000, besar Rp 15.000, toples Rp 50.000. Kalau mau memakai dus, tersedia varian pilihan yang kecil berisi bandrolnya Cuma  5 Rp 40.000 dan yang besar isi 5 hanya Rp 75.000.

Murah dan terjangkau dikantong, Yuk buruan berburu ogel-ogel untuk buah tangan keluarga tercinta.

Pos terkait

 Promo Laptop 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *