TABLOIDELEMEN.com – Mungkin bisa menjadi pilihan wisata kuliner bagi anda setelah menyalurkan hak suara dalam Pemilu Kepala Derah (Pilkada) serentak tahun 2024.
Apalagi hari ini Rabu 27 November 2024 menjadi hari libur serentak di Indonesia.
Nah untuk anda ada rekomendasi kuliner di Kabupaten Cilacap yang bisa nikmati bersama teman, atau keluarga besar.
Rekomendasi destinasi kuliner itu antara lain Rumah Makan Brekecek Pathak Jahan “Mbak Winda” Jalan Teri Nomor 1 Pandanarang, Cilacap, Kecamatan Cilacap Selatan.
Bisa juga meyambangi Rumah Makan Brekecek Pathak Jahan Bu Widi yang legendaris di Jalan Slamet No.5 Sidanegara, Kecamatan Cilacap Tengah.
Penasaran seperti apakah nikmatnya cita rasa brekecek pathak jahan khas Cilacap?
Brekecek merupakan salah satu teknik memasak ala masyarakat Cilacap.
Sedangkan pathak jahan berarti kepala ikan jahan.
Meski begitu, brekecek tetap bisa dibuat menggunakan seluruh bagian ikan jahan maupun jenis ikan laut lainnya.
Brekecek adalah metode memasak yang unik. Kata “brek” mengacu pada tindakan meletakkan, menempatkan, atau menjatuhkan.
Sementara “kecek” merujuk pada proses dicampur atau dikecek.
Jadi, brekecek berarti teknik memasak dengan bahan-bahan dijatuhkan terlebih dahulu ke panci atau kuali, kemudian mendapat campuran dengan bumbu-bumbu khas.
Lalu apa arti dari “pathak jahan” pada nama makanan khas Cilacap ini?
“Pathak” berarti kepala, dan “jahan” adalah jenis ikan yang menjadi bahan baku, yaitu ikan jahan.
Sehingga pathak jahan adalah bagian kepala dari ikan jahan.

Meletakkan literasi digital menjadi urgensi, sebagai upaya transformasi untuk menghasilkan talenta digital dan menjadi rujukan informasi yang ramah anak, aman tanpa konten negatif.
Baca update artikel lainnya di Google News
















