TABLOIDELEMEN.com – Mengenal aliran seni lukis akan membuka banyak sekali khazanah baru.
Mulai dari hanya sekedar untuk mengapresiasi dengan baik, atau hanya menggeluti dunia seni lukis.
Melansir laman Gramedia , berikut ini adalah beberapa macam aliran seni lukis terbesar yang ada di dunia:
Romantisisme
Aliran romantisisme merupakan sebuah aliran yang menggambarkan suatu kenyataan yang ada melalui berbagai cara yang terkesan dramatis dan mempunyai suasana seperti di dalam mimpi.
Misalnya saja kapal terombang-ambing karena cuaca badai, sesosok manusia yang berdiri di puncak bukit ketika senja datang, dan lain sebagainya.
Romantisisme mengungkapkan tentang keindahan sebuah tema dari gaya teatrikalnya, tak hanya mengandalkan subjek yang indah-indah saja.
Ciri-Ciri Aliran Romantisisme
- Bersifat imajinatif, walaupun tetap realistis atau tidak ada fantasi di dalamnya. Selain itu, adegannya juga terlihat lebih dramatis dari kenyataannya.
- Subjektif yaitu penciptaan seni dinilai sebagai sebuah ekspresi diri seniman.
- Menggunakan intensitas emosional yang cukup tinggi.
- Suasana atau pencitraannya mempunyai kualitas seperti mimpi.
- Menggambarkan perasaan yang amat kuat dan tidak harfiah atau menggunakan perumpamaan serta simbol.
Naturalisme
Aliran naturalisme merupakan suatu aliran yang hendak menggambarkan lagi alam yang serupa dan seakurat mungkin dengan referensi yang akan dilukisnya.
Naturalisme adalah ajang apresiasi untuk para seniman kepada alam.
Umumnya, para seniman akan memilih keadaan waktu tertentu
Misalnya senja atau golden hour, untuk melukis pemandangan yang sangat istimewa dan luar biasa.
Ciri-Ciri Aliran Seni Lukis Naturalisme
- Aliran ini sangat mengutamakan keakuratan dan kemiripan gambar pada lukisan dengan objek yang akan dilukis sesuai dengan referensinya.
- Senjata utama dari para pelukis adalah teknik dan kemampuannya.
- Membawakan tema lukisan yang indah tapi berdasarkan kemurniannya.
- Aliran naturalisme merupakan sebuah bentuk apresiasi para seniman untuk keindahan alam.
- Selalu mengangkat tema keindahan alam atau pemandangan yang ada di sekitar seniman.

Bagi saya yang juga seorang ibu rumah tangga, menulis dapat dijadikan media terapi. Berbagi cerita, mengungkapkan emosi, meredakan stres, dan melepaskan kebosanan.
Baca update artikel lainnya di Google News