Mahisa Candra Kusuma Terpilih Jadi Ketua DKR Kecamatan Purbalingga

Mahisa terpilih kali kedua untuk masa bakti tahun 2023 – 2026 dalam Musyawarah Pramuka Penegak Pandega Puteri Putera (Musppanitera) di Sanggar Bakti Pramuka Kwarran Purbalingga, Rabu 18 Januari 2023
Mahisa terpilih kali kedua untuk masa bakti tahun 2023 – 2026 dalam Musyawarah Pramuka Penegak Pandega Puteri Putera (Musppanitera) di Sanggar Bakti Pramuka Kwarran Purbalingga, Rabu 18 Januari 2023

TABLOIDELEMEN.com – Mahisa Candra Kusuma terpilih menjadi Ketua Gerakan Pramuka Dewan Kerja Ranting (DKR) Kecamatan Purbalingga.

Mahisa terpilih kali kedua untuk masa bakti tahun 2023 – 2026 dalam Musyawarah Pramuka Penegak Pandega Puteri Putera (Musppanitera) di Sanggar Bakti Pramuka Kwarran Purbalingga, Rabu 18 Januari 2023

Dalam Musppanitera ada 3 calon Ketua DKR yakni Mahisa Candra Kusuma, Zalfa Radhyta dan Tegar.

Musppanitra memberikan kesempatan untuk menyampaikan visi dan misinya di depan peserta Musppanitra. Setelah penyampaian visi misi, peserta Musppanitra memberikan suaranya.

“Nantinya, kami akan melaksanakan pogram kerja dengan fokus pada pengimplementasian Syarat Kecakapan Umum (SKU) dan Syarat Kecakapan Khusus (SKK). Harapannya, agar tercapainya Pramuka Penegak dan Pandega garuda di Kwartir Ranting Purbalingga,” kata Mahisa.

Bacaan Lainnya
 Promo Laptop 2025

Ia juga berharap untuk para anggota Penegak Pandega di Kwarran Purbalingga siap menjadi sangga kerja di semua kegiatan

“Kita ingin punya kegiatan luar biasa. Kita ingin orang lain bisa berkata Kwarran Purbalingga hebat, Kwarran Purbalingga keren,” katanya.

 

 

 

 

Pos terkait

 Promo Laptop 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *