Lagu September Ceria Selalu Hangat di Bulan September

Lagu September Ceria Selalu Hangat di Bulan September
Lagu September Ceria Selalu Hangat di Bulan September

TABLOIDELEMEN.com – Saat memasuki bulan September, kalimat September Ceria akan hangat terdengar kembali.

Tentunya, sebagian besar dari Anda familiar dengan kalimat September Ceria?

Nah, pernah terpikir tidak seperti apa awal mula kalimat September Ceria muncul dan terngiang setiap tahun?

Bagi sebagian orang mungkin mengenali kalimat September Ceria sebagai penggalan dari lirik lagu yang dibawakan diva pop Indonesia, Vina Panduwinata.

Lagu hasil karya James F Sundakh tersebut berjudul September Ceria yang kerap dinyanyikan saat sedang topnya beberapa tahun silam.

Bacaan Lainnya
 Promo Laptop 2025

September Ceria merupakan lagu lawas yang populer dibawakan Vina Panduwinata pada 1982 dan masih populer hingga kini.

Lagu September Ceria termasuk salah satu lagu dari album milik Vina berjudul Citra Pesona yang dirilis pada 1982.

Sang penulis lagu September Ceria, James F Sundakh, memiliki alasan mengapa memilih judul tersebut.

Menurutnya, September menjadi bulan yang istimewa bagi negara-negara di bagian utara dan selatan yang memiliki empat musim.

James mengatakan perubahan cuaca di dunia menciptakan kebahagiaan serta keceriaan.

Bagian utara bumi mulai memasuki awal musim gugur, sedangkan di selatan menjadi penanda awal memasuki musim semi.

Sedangkan untuk negara-negara tropis seperti Indonesia, September adalah awal dari musim hujan.

Di Amerika dan negara-negara Eropa, September menjadi awal tahun pelajaran.

Selain itu, James juga mengatakan September merupakan bulan kelahiran dirinya dan juga Vina Panduwinata.

Nah, itu tadi awal mula kalimat September Ceria yang selalu melekat hingga kini.

 

 

 

 Promo Laptop 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *