TABLOIDELEMEN.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purbalingga menetapkan Data Pemilih Hasil Perbaikan (DPHP) untuk Pemilu 2024
DPHP itu berjumlah 774.840 yang terdiri dari laki-laki sebanyak 390.935, perempuan sebanyak 383.905.
DPHP itu tersebar di 2.964 TPS dan 239 Desa. Dari jumlah TPS tersebut termasuk 1 TPS di tempat lokasi khusus, yaitu di Rutan Purbalingga
Data tersebut berasal dari Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) dari KPU RI per Desember 2022 di Kabupaten Purbalingga,” kata Komisioner KPU Purbalingga Divisi Sosdikilih Parmas dan SDM, Andri Supriyanto usai rapat pleno terbuka di Aula KPU Purbalingga, Rabu 5 April 2023.
Terdapat 776.013 orang. Setelah Coklit menjadi 774.840 orang. Berkurangnya data, karena ada yang meninggal dunia, pindah domisili, atau menjadi anggota TNI/Polri,” imbuhnya
Andri menjelaskan, Pantarlih telah mencoklit dari 14 Februari sampai 14 Maret 2023,
Kemudian, PPK secara serentak juga telah melaksanakan rapat pleno terbuka pada 2 April 2023.
“Bawaslu, Parpol ataupun masyarakat bisa mencermati DPHP. Sehingga menjadi data yang valid,” tegasnya.
“Harapan kami seluruh masyarakat dan peserta Pemilu terus mencermati DPHP atau DPS sehingga apabila ada yang belum terdaftar bisa di masukan, dengan cara melapor ke PPS atau PPK setempat atau ke KPU Purbalingga,” imbuhnya
![](https://tabloidelemen.com/wp-content/uploads/2022/12/yudhi.jpg)
Menulis itu tentang mau atau tidak. Saya meyakini hambatan menulis bukan karena tidak bisa menulis, tetapi karena merasa tidak bisa menulis dengan baik
Baca update informasi pilihan lainnya dari kami di Google News