Jangan Gunakan Kata Ini, Sering Ditulis Kurang Tepat

Jangan Gunakan Kata Ini, Sering Ditulis Kurang Tepat
Jangan Gunakan Kata Ini, Sering Ditulis Kurang Tepat

TABLOIDELEMEN.com – Pengetahuan mengenai penulisan yang benar ini sangat penting. Utamanya apabila Anda sering menulis.

Agar tidak keliru lagi, simak beberapa contoh kata dalam bahasa Indonesia yang sering ditulis kurang tepat, sekaligus pembetulannya menurut Kamus Besar bahasa Indonesia (KBBI).

  • Apotik (salah), bentuk baku yang tepat untuk toko yang menjual obat adalah apotek.
  • Aktifitas (salah), bentuk baku yang benar adalah aktivitas.
  • Analisa (salah), bentuk baku yang benar adalah analisis, yang berarti penyelidikan atas suatu peristiwa, penguraian, penelaahan, atau penjabaran sesudah dikaji dengan baik.
  • Antri (salah), bentuk kata kerjanya yang tepat adalah antre. Sedangkan bentuk kata bendanya adalah antrean.
  • Atlit (salah), bentuk baku yang benar adalah atlet.
  • Detil/ditel (salah), bentuk baku yang benar adalah detail.
  • Diagnosa/diagnose (salah), penulisan yang tepat berdasarkan KBBI adalah diagnosis.
  • Dimana (salah), yang benar adalah di mana karena ‘di’ menunjukkan kata depan.
  • Hapal (salah), penulisan yang tepat dalam bahasa Indonesia adalah hafal.
  • Himbau (salah), bentuk baku yang benar adalah imbau.
  • Hipotesa (salah), bentuk baku yang tepat adalah hipotesis.
  • Hoax (salah), penulisan yang benar untuk berita bohong menurut KBBI adalah hoaks.

Bacaan Lainnya
 Promo Laptop 2025

Pos terkait

 Promo Laptop 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *