Bupati Purbalingga Dyah Hayuning melantik dan mengambil sumpah Pejabat Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama, di Pendopo Dipokusumo Purbalingga, Senin (13 Desember 2021)
Pengisian jabatan 8 Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ini dilakukan melalui mekanisme seleksi terbuka, uji kompetensi, wawancara Tim Pansel dan telah mendapatkan persetujuan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KSAN)
Pejabat yang mengisi 8 kekosongan jabatan Kepala OPD, adalah
- Pandi SSos – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DINPERMASDES). Sebelumnya menjabat Kabag Pemerintahan Setda
- Eni Sosiatman S.Sos M.Si – Dinas Sosial Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsosdalduk-KBPPPA). Sebelumnya menjabat Kabag Kesra Setda
- Bambang Triyono SKM MSi – Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Dinkop-UKM). Sebelumnya menjabat Camat Kalimanah),
- Ir Prayitno MSi – Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar). Sebelumnya menjabat Kabag Humas dan Protokol Setda
- Revon Harpindiat S.Sos – Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). Sebelumnya menjabata Camat Rembang
- Cahyo Rudiyanto ST – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR). Sebelumnya menjabat Kabid Bina Marga DPUPR)
- dr Jusi Febrianto MPH – Dinas Kesehatan. Sebelumnya Direktur RSUD Panti Nugroho
- Johan Arifin S.Sos M.Si – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag). Sebelumnya Sekretaris Dinperindag.

Meletakkan literasi digital menjadi urgensi, sebagai upaya transformasi untuk menghasilkan talenta digital dan menjadi rujukan informasi yang ramah anak, aman tanpa konten negatif.
Baca update artikel lainnya di Google News