Honda Scoopy 2023 Bergaya Eropa, Desain Bodi Lebih Membulat

Honda Scoopy 2023
Honda Scoopy 2023

TABLOIDELEMEN.com – Tampilan Honda Scoopy 2023 mengalami evolusi desain yang makin menarik dari waktu ke waktu.

Karena, PT Astra Honda Motor (AHM) tak berhenti melakukan pembaruan motor skutik matic.

Pada generasi-generasi awal Honda Scoopy masih menggunakan ban berukuran 14 inci kemudian jadi lebih kecil menggunakan ukuran 12 inci.

Bacaan Lainnya
Montage dibuat

Hal ini membuatnya makin bergaya Eropa dengan desain bodi lebih membulat.

Memiliki desain yang kental dengan nuansa retro, tapi Scoopy tetap tampil dengan fitur-fitur kekinian.

Lampu depannya yang sudah menggunakan proyektor LED.

Sementara itu, jika beranjak ke bagian instrumen panelnya maka konsumen akan menjumpai kombinasi antara speedometer analog dan Multi Information Display (MID) digital di bawahnya.

Tak kalah penting, Scoopy juga sudah lengkap dengan Smart Key System yang memiliki beberapa fungsi, seperti halnya Answer Back System dan Anti Theft Alarm.

Namun, fitur Smart Key System ini hanya terdapat pada varian Scoopy Prestige dan Scoopy Stylish.

Fitur lain skuter matik ini ialah soket USB charger yang terdapat di dalam konsol boks.

Soket USB charger itu sendiri disebut memiliki output maksimal 5V 2,1A.

Dalam hal kepraktisan, Scoopy memiliki bagasi di bawah joknya yang Honda sebut sebagai Big U-Box.

Pos terkait

Montage dibuat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *