TABLOIDELEMEN.com – Memperingati Hari Santri Nasional 2022, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menyelenggarakan Apel Hari Santri yang terpusat di Pondok Pesantren Tebuireng Jombang Jawa Timur, Sabtu 22 Oktober 2022.
Beberapa poin penting dalam sambutan Ketua PBNU KH Yahya Cholil Staquf yakni tentang pengakuan pemerintah terhadap andil besar para kiai dan santri dalam mempertahankan kemerdekaan RI.
Selain itu ditekankan juga bahwa hari santri adalah milik bersama seluruh elemen bangsa.
Hari Santri harus benar-benar dipahami, dihayati, dan ditegakkan sebagai harinya seluruh bangsa Indonesia tanpa terkecuali, untuk mensyukuri “Berkat Rahmat Allah Yang Maha Kuasa” yang telah mengaruniakan kepada bangsa ini generasi pahlawan paripurna yang berhasil menyempurnakan kelahiran Bangsa Indonesia sebagai Bangsa Merdeka

Meletakkan literasi digital menjadi urgensi, sebagai upaya transformasi untuk menghasilkan talenta digital dan menjadi rujukan informasi yang ramah anak, aman tanpa konten negatif.
Baca update artikel lainnya di Google News