Olahan bakso bakar ini seperti sate lengkap dengan tusuknya.
Tentunya mudah membuatnya di rumah. Anda bisa menggunakan bakso siap pakai agar lebih praktis.
Sebagai bumbu bakso bakar, menggunakan kecap manis, gula merah, cabai, dan saus tomat.
Ada tiga langkah membuat bakso bakar Malang yang sangat nikmat dan membuat goyang lidah kita
Resep bakso bakar malang
Bahan
25 butir bakso, kerat tipis
7 sdm kecap manis
3 saus sambal atau saus tomat
Bahan
Haluskan 5 siung bawang putih, 3 butir bawang merah 1 buah cabai keriting, 3 buah cabai rawit 1 sdt ketumbar, 1 sdm gula merah, 1/4 sdt garam
Cara membuat bakso bakar malang
Campur bumbu halus dengan kecap manis dan saus sambal.
Aduk hingga rata. Masukkan bakso, aduk rata hingga tertutup bumbu dan biarkan selama 15 menit hingga meresap.
Tusukkan bakso dan bakar, oleskan sisa bumbu. Bakar dengan arang yang membara hingga kecokelatan. Angkat dan sajikan hangat.

Bagi saya yang juga seorang ibu rumah tangga, menulis dapat dijadikan media terapi. Berbagi cerita, mengungkapkan emosi, meredakan stres, dan melepaskan kebosanan.
Baca update artikel lainnya di Google News