Germas di Karangjambu, Bupati Tiwi: Angka stunting 10 persen, Pertahankan!

Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) saat menghadiri acara Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) Kader Kesehatan Puskesmas Karangjambu di Lapangan Desa Purbasari, Kamis 09 November 2023.
Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) saat menghadiri acara Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) Kader Kesehatan Puskesmas Karangjambu di Lapangan Desa Purbasari, Kamis 09 November 2023.

TABLOIDELEMEN.com – Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) mengapresiasi kontribusi kader kesehatan di Kecamatan Karangjambu dalam menurunkan angka stunting.

“Angka stunting 10 persen, AKI dan AKB nol kasus. Harus bisa mempertahankan prestasi ini, tekan terus agar berkurang,” kata Bupati Tiwi saat acara Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) Kader Kesehatan Puskesmas Karangjambu di Lapangan Desa Purbasari, Kamis 09 November 2023.

Ia mengatakan, meskipun Karangjambu lokasinya jauh dari kota, tapi angka stuntingnya di bawah rata-rata kabupaten, lalu sudah bisa menekan angka kematian ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB).

Bacaan Lainnya

Bupati juga mengapresiasi inovasi dari para kader penyuluh Keluarga Berencana (PLKB) Karangjambu membuat menu makanan tambahan sehat bergizi

Tentunya untuk penanganan stunting melalui kegiatan Dapur Sehat Atasi Stunting atau disingkat Dashat.

“Warga Purbasari yang mau membuat makanan bergizi untuk anak-anaknya, bisa belajar di Dahsat. Ibu-ibu bisa membuat makanan bagi ibu hamil dan balita dengan bahan lokal, ” kata Bupati Tiwi.

Kepala Puskesmas Karangjambu, dr Rina Anggraeni mengungkapkan, sekira 1000 warga, 207 kader kesehatan mengikuti germas ini.

Ada sejumlah stan, seperti stand kopi jingkang, dapur dashat, dan stan imunisasi dan pemeriksaan gratis serta acara makan buah bersama bupati.

“Selain itu juga ada undian hadiah dan doorprize menarik dengan hadiah utama mesin cuci, kulkas dan kambing,” kata dia.

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan