Eternity, Siapa Dia dan Apa Kekuatannya di Film Thor Love and Thunder

Eternity yang digadang-gadang akan hadir dalam film Thor Love and Thunder yang sedang tayang di bioskop
Eternity yang digadang-gadang akan hadir dalam film Thor Love and Thunder yang sedang tayang di bioskop

TABLOIDLEMEN.com – Eternity sendiri merupakan karakter yang memiliki peranan penting dalam cerita di komiknya

Sehingga banyak yang penasaran mengenai kemunculannya di film Thor Love and Thunder.

Berikut informasi mengenai Eternity yang digadang-gadang akan hadir dalam film Thor Love and Thunder yang sedang tayang di bioskop.

Bacaan Lainnya

Eternity adalah perwujudan alam semesta dalam cerita di Marvel Comic, sebab alam semesta yang ditinggali oleh semua mahluk hidup merupakan bagian dari Eternity.

Eternity sendiri memiliki kekuatan yang luar biasa sebagai perwujudan alam semesta di Marvel.

Sebagai perwujudan alam semesta tentunya Eternity memiliki kekuatan yang tidak terbatas.

Walaupun begitu Eternity ternyata dapat hancur atau mati, dan akibat dari hal tersebut adalah hancurnya alam semesta.

Eternity memiliki tanggung jawab dalam menjaga keseimbangan alam semesta bersama dengan Infinity, Death dan Oblivion.

Eternity dan Infinity merupakan saudara yang terkait dengan kehidupan, sementara Death dan Oblivion berkaitan dengan kematian.

Eternity mewakili semua waktu di alam semesta, sedangkan saudara perempuannya yaitu Infinity mewakili semua ruang di alam semesta.

Galactus yang juga memiliki peran penting dalam keseimbangan alam semesta, juga memiliki keterikatan dengan Eternity.

Sebab jika Galactus mati, maka kebalikan dari Eternity yang bernama Abraxas akan muncul dan berpotensi menghancurkan multiverse.

Mengenai Eternity yang terdapat di MCU, dapat Anda mengetahuinya dengan menyaksikan film Thor Love and Thunder yang sedang tayang di bioskop.

Demikian informasi mengenai Eternity entitas kosmik perwujudan alam semesta yang disebut muncul dalam film Thor Love and Thunder.

 

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *