Bupati Fahmi Hadiri Family Day LPIT Harapan Ummat Purbalingga, Rayakan Kebersamaan dan Solidaritas Bencana

Bupati Purbalingga, Fahmi Muhammad Hanif, menghadiri perhelatan Family Day 2026 sekaligus merayakan hari jadi ke-18 Lembaga Pendidikan Islam Terpadu (LPIT) Harapan Ummat (Harum) Purbalingga, Minggu 25 Januari 2026.
Bupati Purbalingga, Fahmi Muhammad Hanif, menghadiri perhelatan Family Day 2026 sekaligus merayakan hari jadi ke-18 Lembaga Pendidikan Islam Terpadu (LPIT) Harapan Ummat (Harum) Purbalingga, Minggu 25 Januari 2026.

TABLOIDELEMEN.com – Bupati Purbalingga, Fahmi Muhammad Hanif, menghadiri perhelatan Family Day 2026 sekaligus merayakan hari jadi ke-18 Lembaga Pendidikan Islam Terpadu (LPIT) Harapan Ummat (Harum) Purbalingga, Minggu 25 Januari 2026.

Kehadiran sosok nomor satu di Purbalingga ini terasa istimewa karena ia datang bersama sang istri, Syahzani Fahmi Muhammad Hanif, dalam kapasitas ganda sebagai kepala daerah sekaligus wali murid.

Suasana hangat menyelimuti kompleks sekolah saat Bupati Fahmi menyaksikan langsung penampilan putri bungsunya, Khalisha Aghnia Hanifa.

Murid taman kanak-kanak tersebut tampil ceria di atas panggung membawakan lagu “Ibu Ayah” dan “Ajaib”.

Selain Khalisha, putra sulungnya, Fatih Abdurrahman Hanif, juga menempuh pendidikan di lembaga yang sama, sehingga momen ini menjadi ajang kedekatan personal bagi keluarga bupati di tengah kesibukan dinas.

Bacaan Lainnya

Ketua Panitia Family Day, Lis Nur Indarti, sengaja memusatkan seluruh rangkaian kegiatan di lingkungan sekolah.

“Tujuannya agar para orang tua dapat mengenal lebih dekat setiap sudut aktivitas putra-putri mereka,” katanya.

Kemeriahan acara ini melibatkan ribuan peserta melalui beragam agenda menarik, mulai dari aksi donor darah, mancing bersama, hingga lomba mewarnai.

Selain itu, bazar UMKM yang melibatkan wali murid dan sponsor turut menggerakkan roda ekonomi lokal di sekitar sekolah.

Pos terkait