BPS Sebut Lulusan SMK Jadi Penyumbang Pengangguran Terbuka, Kepala Cabang Dindikbud Wilayah IX Jawa Tengah, Dwi Yuliati Mulyaningsih: Harus Ada Penelitian Lebih Lanjut

Kepala Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wilayah IX Jawa Tengah, Dwi Yuliati Mulyaningsih menjajal Mitsubishi Expander hadiah Kompetisi Budaya Industri 5S+Safety PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) di aula serbaguna SMK YPT 1 Purbalingga, Selasa 2 Mei 2023. 
Kepala Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wilayah IX Jawa Tengah, Dwi Yuliati Mulyaningsih menjajal Mitsubishi Expander hadiah Kompetisi Budaya Industri 5S+Safety PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) di aula serbaguna SMK YPT 1 Purbalingga, Selasa 2 Mei 2023. 

TABLOIDELEMEN.com – Data Badan Pusat Statistik (BPS) per Agustus 2022 menyebutkan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Indonesia sebesar 5,86% atau 8,42 juta orang.

Dalam Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) itu, TPT paling banyak adalah lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang mencapai 9,42%.

Menanggapi data BPS ini, Kepala Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wilayah IX Jawa Tengah, Dwi Yuliati Mulyaningsih meminta harus ada penelitian lebih lanjut.

BACA JUGA: Benarkah Lulusan SMK Paling Sumbang Pengangguran Terbuka di Indonesia? Ini Datanya

Data itu perlu didetailkan lagi, apakah data itu benar?, bahwa lulusan SMK yang berkontribusi terbesar menyumbangkan pengangguran terbuka.

Bacaan Lainnya
 Promo Laptop 2025

“Kalau menurut versi kami, itu tidak benar. Hal ini berdasarkan data yang kami miliki. Kami selalu melakukan penelusuran mereka yang telah lulus SMK,” katanya usai menghadiri Silaturahmi dan Tasyakuran Lomba PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) di aula serbaguna SMK YPT 1 Purbalingga, Selasa 2 Mei 2023.

Pos terkait

 Promo Laptop 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *