Alfamart Ikut Kirab Merah Putih di Kebumen, Bangun Jiwa Nasionalisme

Alfamart ikut Kirab Merah Putih yang terselenggara oleh Harmoni Nusantara Bangkit di Desa Logandu, Kecamatan Karanggayam, Kabupaten Kebumen, Sabtu 15 Februari 2025
Alfamart ikut Kirab Merah Putih yang terselenggara oleh Harmoni Nusantara Bangkit di Desa Logandu, Kecamatan Karanggayam, Kabupaten Kebumen, Sabtu 15 Februari 2025

TABLOIDELEMEN.com – Alfamart ikut Kirab Merah Putih yang terselenggara oleh Harmoni Nusantara Bangkit di Desa Logandu, Kecamatan Karanggayam, Kabupaten Kebumen, Sabtu 15 Februari 2025.

Sekira 10.000 peserta dari berbagai elemen masyarakat, seperti mahasiswa, pelajar, organisasi masyarakat, instansi pemerintah, TNI, Polri juga mengikuti Kirab Merah Putih yang menjadi simbol persatuan dan semangat kebangsaan.

Ketua Harmoni Nusantara Bangkit, RA Endang Nanik mengatakan, kirab ini bertujuan untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme, memperkuat semangat kebangsaan, persatuan, dan karakter bangsa Indonesia

Bacaan Lainnya
Montage dibuat

“Kami berharap kegiatan ini bisa menanamkan semangat perjuangan dan lebih menghargai bangsa serta negara kita,” tuturnya.

Deputi Branch Alfamart Cabang Cilacap, Arief Priyadi mengaku bangga bisa ikut Kirab Merah Putih ini.

Karena, Alfamart sebagai perusahaan yang memiliki nilai-nilai kebersamaan.

Serta selalu mendukung kegiatan yang bertujuan mempererat persatuan dan mendukung pembangunan karakter bangsa yang kuat.

“Kirab Merah Putih ini juga menjadi wadah bagi masyarakat untuk bersatu dalam satu tujuan. Yaitu mencintai tanah air dan menjaga persatuan bangsa,” katanya.

Ia menambahkan, dengan keikutsertaan lebih dari 10.000 peserta, acara ini berhasil menciptakan atmosfer kebersamaan yang kental

“Serta menjadi momentum untuk terus mengingatkan kita akan pentingnya menjaga dan merawat semangat kebangsaan,” katanya.

Hadir Kirab Merah Putih Derektur Bela Negara Brigjend TNI G Eko Sunarto

Dandim 0709 Kebumen Letkol Czi Ardianta Purwandhana, Kapolres Kebumen AKBP Eka Baasith.

Pos terkait

Montage dibuat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *