Selanjutnya, pelaku usaha UMKM juga dibekali ilmu seputar Social Media Marketing yang dipaparkan oleh Muhammad Nasir dari AlfaMind.
“Saat ini adalah era digital, dan segala transaksi bisa berjalan online. Kunci yang terpenting dari sebuah pemasaran melalui media sosial adalah mengerti target konsumen, menggunakan platform media sosial yang sesuai, serta strategi iklan yang tepat dan menarik,” ujar Nasir.
Kemudian materi pemasaran barang melalui pasar modern (minimarket) dipaparkan oleh Didi Sofyan dari Divisi Merchandising Alfamart.
“Melalui pemaparan yang sudah disampaikan, maka inti pemasaran melalui minimarket formulanya adalah kemasan yang menarik, ada label halal, informasi berat produk, barcode, Izin pemerintah, komposisi, serta tanggal produksi dan kedaluwarsa” pungkasnya.

Meletakkan literasi digital menjadi urgensi, sebagai upaya transformasi untuk menghasilkan talenta digital dan menjadi rujukan informasi yang ramah anak, aman tanpa konten negatif.
Baca update artikel lainnya di Google News