TABLOIDELEMEN.com – Sebanyak 952 atlet pencak silat mengikuti Kejuaraan Pencak Silat Piala Bupati Purbalingga 2025.
Ajang bergengsi Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Purbalingga ini berlangsung di GOR Indoor Sasana Krida Perwira Purbalingga, Kamis 6 Februari 2025.
Ketua Panitia Kejuaraan, Muhamad Sidik, menyebutkan bahwa jumlah peserta tahun ini merupakan yang terbanyak sepanjang penyelenggaraan kejuaraan tersebut.
Kejuaraan ini membuka berbagai kategori, mulai dari tingkat SD/MI, SMP/MTs, hingga SMA/SMK/MA.
“Pesertanya berasal dari berbagai perguruan pencak silat yang berada dalam naungan IPSI Purbalingga,” katanya.
Sementara itu, Ketua IPSI Purbalingga, Mochamad Ichwan, menegaskan bahwa kejuaraan ini memiliki tujuan untuk melestarikan budaya asli Indonesia, khususnya pencak silat.
“Setiap bangsa memiliki warisan yang dapat dibanggakan, termasuk warisan leluhur kita, yaitu pencak silat. Untuk itu, mari kita uri-uri, kita lestarikan, jangan sampai punah,” katanya.
Selain sebagai upaya pelestarian budaya, Mochamad Ichwan juga menyampaikan bahwa ajang ini menjadi wadah penjaringan atlet berprestasi.
Kebanggaannya atas pencapaian IPSI Purbalingga dalam beberapa tahun terakhir.
“Perlu kami sampaikan bahwa IPSI Kabupaten Purbalingga dari tahun ke tahun prestasinya terus meningkat. Terbukti dalam tiga tahun terakhir, kami berhasil meraih medali emas yang luar biasa. Bahkan, pada tahun 2024, IPSI Purbalingga menjadi juara umum tingkat pelajar di Jawa Tengah,” paparnya.

Satu di antara cara untuk mendapatkan hasil menulis yang maksimal adalah dengan melihatnya sebagai sebuah petualangan.
Hanya dengan berpetualangan, saya mengetahui dan menemukan keberagaman materi tulisan.
Baca update informasi pilihan lainnya dari kami di Google News