TABLOIDELEMEN.com – Ngantuk saat jam kerja juga kerap merusak fokus dan mengganggu aktivitas.
Ngantuk bisa disebabkan berbagai faktor seperti kurang minum air putih, memiliki kualitas tidur yang buruk, serta asupan makanan tidak terkontrol.
Namun tak perlu khawatir, Anda bisa mengatasi rasa kantuk saat jam kerja dengan cara-cara ampuh berikut ini:
1. Membasuh wajah
Membasuh wajah dengan air dingin adalah cara jitu menghilangkan ngantuk saat bekerja.
Sifat air yang menyegarkan dapat menghilangkan rasa lelah di mata sehingga dapat membangkitkan kembali semangat untuk beraktivitas.
2. Minum air putih
Air putih terbukti memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh. Selain membantu menghidrasi tubuh, air putih juga ternyata bisa membantu mengurangi rasa kantuk.
Dengan memperbanyak konsumsi air putih, tambah dia, asupan cairan yang dibutuhkan tubuh dapat terpenuhi dengan baik.
3. Mengunyah permen mint
Melansir science daily, rasa mint yang segar bisa menghilangkan kantuk di pagi hari. Studi membuktikan bahwa mengunyah permen mint (tanpa gula) dipercaya bisa membangunkan otak dan meningkatkan konsentrasi dalam tugas memori visual.

Satu di antara cara untuk mendapatkan hasil menulis yang maksimal adalah dengan melihatnya sebagai sebuah petualangan.
Hanya dengan berpetualangan, saya mengetahui dan menemukan keberagaman materi tulisan.
Baca update informasi pilihan lainnya dari kami di Google News