PC GP Ansor dan Polres Purbalingga Gelar Vaksinasi Covid-19 di Bojongsari

anshor
anshor

Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor) bekerja sama dengan Polres Purbalingga melaksanakan vaksinasi Covid-19 di Pondok Pesantren Nurul Barokah, Desa Beji, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten PurbaIingga, Rabu (24 November 2021).

Ketua PC GP Ansor Purbalingga, Wagino Abdul Manaf mengatakan, vaksinasi  ini merupakan bentuk sinergitas antara GP Ansor dengan Polres Purbalingga.

“Kegiatan ini sebagai bentuk dukungan dan pengawalan gerakan vaksinasi yang sudah dicanangkan oleh pemerintah,” ucapnya.

Bacaan Lainnya

Ditambah bahwa vaksinasi kali ini dilaksanakan bagi masyarakat umum di wilayah Kecamatan Bojongsari dan sekitarnya. Selain itu, diikuti juga oleh keluarga besar Ansor, Banser dan Nahdlatul ulama.

Wakapolres Purbalingga Kompol Pujiono mengatakan bahwa hari ini digelar vaksinasi massal bekerja sama dengan Pengurus GP Ansor Purbalingga. Kegiatan diselenggarakan dalam rangka akselerasi vaksinasi di wilayah Kecamatan Bojongsari.

“Sasaran hari ini adalah masyarakat umum maupun warga Nahdlatul Ulama. Dimana rekan-rekan GP Ansor juga menghadirkan peserta dari masing-masing ranting,” tuturnya.

Wakapolres menambahkan bahwa untuk vaksin yang disediakan dalam kegiatan kali ini yaitu jenis Sinovac.

“Target vaksinasi sebanyak 1000 orang peserta,” katanya.

Tinggalkan Balasan