TABLOIDELEMEN.com – Pengguna moda transportasi Kereta Api (KA) kini bisa naik dan turun di stasiun Kebasen yang terletak antara stasiun Notog dan stasiun Randegan.
Adapun stasiun Kebasen memiliki kode singkatan KBS, merupakan stasiun kereta api kelas III/kecil terletak di Gambirsari, Kebasen, Kabupaten Banyumas.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) telah resmi membuka kembali Stasiun Kebasen untuk penumpang yang naik dan turun, Senin 23 Desember 2024.
Hingga saat ini ada 2 rangkaian KA yang mulai melayani penumpang naik dan turun, yakni KA Serayu relasi Purwokerto-Pasarsenen (PP) dan KA Bengawan relasi Purwosari-Pasarsenen (PP).
Namun, tidak menutupi kemungkinan bakal ada KA tambahan yang beroperasi.
“Kita lihat, kalau memungkinkan bisa ada tambahan KA,”kata Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Arif Anwar, Senin 23 Desember 2024
Ia mengungkapkan, pihaknya telah melakukan ujicoba selama seminggu. Yakni sejak tanggal 18 Desember 2024
“Sudah ada beberapa penumpang yang turun. Namun, hingga saat ini belum banyak penumpang yang naik dari Stasiun Kebasen.
“Ternyata setelah kita lihat kemarin sudah banyak yang turun, mudah-mudahan ke depannya ramai. Kita berharap bisa mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat Kebasen dan sekitarnya,” katanya.
Pengguna KA Bisa Naik dan Turun
Anggota Komisi V DPR RI, Yanuar Arif Wibowo yang turut hadir dalam peresmian tersebut mengungkapkan, sebenarnya banyak masyarakat sekitar Kecamatan Kebasen yang meminta agar stasiun tersebut bisa aktif kembali.
Sehingga Ia sebagai wakil dari masyarakat berkomunikasi dengan Menteri Perhubungan dan Dirjen Perkeretaapian
“Ini aspirasi warga Kebasen dan sekitarnya. Karena selama ini warga Kebasen dan sekitarnya kalau ingin menggunakan kereta api harus ke Purwokerto maupun Kroya,” katanya.
Berikut jadwal keberangkatan kereta api di Stasiun Kebasen :
- KA Serayu (251) relasi Purwokerto-Pasarsenen, berangkat dari Stasiun Kebasen pukul 06.45 WIB
- KA Bengawan (246A) relasi Pasarsenen-Purwosari, berangkat dari Stasiun Kebasen pukul 11.50 WIB
- KA Serayu (252) relasi Pasarsenen-Purwokerto, berangkat dari Stasiun Kebasen pukul 19.57 WIB
- KA Bengawan (245) relasi Purwosari-Pasarsenen, berangkat dari Stasiun Kebasen pukul 23.55 WIB
![](https://tabloidelemen.com/wp-content/uploads/2022/12/yudhi.jpg)
Menulis itu tentang mau atau tidak. Saya meyakini hambatan menulis bukan karena tidak bisa menulis, tetapi karena merasa tidak bisa menulis dengan baik
Baca update informasi pilihan lainnya dari kami di Google News