Bulan Suro di tahun 2022 menurut Kalender Jawa akan berakhir tanggal 28 Agustus 2022.
Karena, malam satu Suro sendiri jatuh pada tanggal 29 Juli 2022.
Bulan Suro 2022 berakhir pada hari Minggu Legi, 28 Agustus 2022 setelah adzan Magrib.
Namun, perhitungan berdasarkan kalender Masehi, maka akhir bulan Suro 2022 menjadi tanggal 29 Agustus 2022.
Hal ini bukan tanpa alasan, sebab kalender masehi mengalami perubahan hari pada pukul 24.00.
Perbedaan ini muncul karena perhitungan Masehi berpedoman pada peredaran bumi mengelilingi matahari.
Setelah bulan Suro 2022 berakhir, selanjutnya akan memasuki bulan sapar pada 28 Agustus 2022 setelah adzan Magrib.
Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa Kalender Jawa termasuk ke dalam kalender bulan, sedangkan kalender masehi masuk kategori kalender matahari.
Karena pada faktanya, Kalender Jawa telah memasuki tahun ke-1956 atau 67 tahun lebih muda dari kalender Masehi.
Seperti pada pergantian tahun baru pada kalender Jawa biasanya, pergantian tahun akan terjadi bersamaan dengan 1 Muharram 1444 H.
Kalender Jawa pada dasarnya juga dikenal memiliki 12 bulan. Masing-masing bulan umumnya terdiri dari 29 dan 30 hari.
Berikut ini daftar nama-nama bulan dalam Kalender Jawa meliputi:
- Suro
- Sapar
- Mulud
- Bakda Mulud
- Jumadilawal
- Jumadilakhir
- Rejeb
- Ruwah
- Pasa
- 1Sawal
- Sela
- Besar
Demikian informasi tentang kapan bulan Suro 2022 berakhir menurut Kalender Jawa.

Ruang digital yang aman tanpa konten negatif. Meletakkan literasi digital menjadi urgensi, sebagai upaya transformasi agar dapat menghasilkan talenta digital dan menjadi rujukan informasi yang ramah anak